Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Selasa, 08 Februari 2022 | 13:33 WIB
Salmafina Sunan. [Instagram]

"Terus juga hubungan dia sama keluarganya dan hubungan orang tuanya sama dia. Itu hal-hal yang penting yang kadang suka di-ignore gitu. Banyak aspek yang harus di-discover dulu sebelum memutuskan untuk, 'Ya sudah aku mau nikah sama kamu'," imbuhnya.

Salmafina Sunan lantas mengingatkan publik untuk tidak buru-buru memutuskan menikah hanya karena calon pasangan nampak mengenal Tuhan. Ada hal lain yang seharusnya ikut diperhatian.

"Jadi jangan buru-buru, maksudnya yang cinta Tuhan itu banyak sekali di luar sana. Yang taat beribadahnya banyak sekali di luar sana. Tapi apakah dia match with you (cocok denganmu)? Dari mulai cara berpikir, emotional intelligence. Banyak, banyak hal," ujar Salmafina lagi.

"Buat aku, terus berdoa bukan hanya kamu yang berdoa tapi pasanganmu juga harus ikut berdoa. Kayak, 'Tuhan apakah dia yang terbaik?'. Karena Tuhan pasti kasih lihat, enggak mungkin enggak. Dan ketika Tuhan gagalkan ini di dua hari, berarti kan you're supposed to be happy. Trust me, kalau Tuhan sudah batalkan, hilangkan dia dari hidup kamu dan masa depan kamu," pungkasnya.

Reaksi Salmafina Sunan saat dicurhati netizen gagal nikah ini lantas viral di TikTok usai dibagikan ulang oleh akun @mhellmhill. Bukan cuma ditonton ratusan ribu kali, video tersebut juga menuai banyak komentar.

"Kalau urusan aqidah itu urusan dia sama Tuhan. Tapi untuk pribadi, dia baik dan cerdas. Perkataan dia juga bener. Salut dan kagum," ujar netizen.

"Masalah membuatnya jadi lebih dewasa pola pikirnya dan dalam mengambil keputusan," imbuh yang lain.

"Bangga banget sama Salma, bisa sekuat itu," komentar netizen.

"Seneng banget sama Salma yang sekarang, jadi lebih baik lagi (emoji hati)," sahut warganet.

"100000% bener semua kata Alma," jelas yang lain.

Load More