SuaraRiau.id - Musisi AP dikabarkan ditangkap terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Saat ini aktor AP masih diperiksa secara intensif oleh pihak kepolisian.
Belakangan, aktor AP yang dimaksud adalah Ardhito Pramono. Ia ditangkap di kediamannya yang berlokasi di Jakarta Timur.
Menurut Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Danang Setiyo, musisi muda tersebut ditangkap atas penyalahgunaan ganja.
"Ganja," kata Danang saat dikonfirmasi, Rabu (12/1/2022)
Kabar penangkapan ini sebelumnya disampaikan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo.
Ady menyebut aktor, musisi, sekaligus penulis lagu tersebut berinisial AP.
"Ya benar, baru saja pihaknya mengamankan seorang publik figure aktor film layar lebar, penulis lagu dan penyanyi," kata Ady.
Profil Ardhito Pramono
Diketahui Ardhito bernama lengkap Ardhito Rifqi Pramono. Ia lahir pada 22 Mei 1995. Tak hanya seorang musisi dan penulis lagu, Ardhito kini juga merambah ke dunia akting.
Saat masih kuliah dengan jurusan perfilman di JMC Academy Australia, Ardhito mulai menciptakan sejumlah lagu pada tahun 2013.
Ardhito lalu membantu sang ayah untuk bekerja di perusahaan milik ayahnya yang bergerak di bidang pemeliharaan pesawat udara.
Setahun setelahnya, lelaki 26 tahun itu memperoleh penghargaan Top 6 MTV Indonesia VJ Hunt. Ia pertama kali mendaur ulang lagu milik AJ Rafael dengan judul She Was Mine.
Pada tahun 2014, ia mulai menciptakan lagu untuk direkam ke dalam bentuk video. Lagu pertamanya berjudul I Placed My Heart, kemudian disusul dengan lagu What Do You Feel About Me. Sebelum berkarier di YouTube, ia juga sempat menggunakan saluran digital lain seperti SoundCloud dan Myspace
Ardhito Pramono melebarkan sayap di dunia seni peran, dia turut ambil bagian saat membintangi sosok Kale di film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini pada 2020 lalu.
Kemudian berlanjut di film Story of Kale: When Someone’s in Love pada tahun yang sama, lelaki yang memiliki paras rupawan ini semakin digandrungi para penggemarnya.
Saat ini Ardhito Pramono akan bermain dalam film Story of Dinda: Second Change of Happines merupakan spin-off film NKCTHI dan Story of Kale.
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Kisah Baru, Ini 5 Musisi yang Terjerat Kasus Narkoba Sebelum Ardhito Pramono
-
Ditangkap Polisi Terkait Kasus Ganja, Ardhito Pramono Mulai Menciptakan Lagu Tahun 2013
-
Ardhito Pramono Sempat Nongkrong di Bar Sebelum Ditangkap Polisi
-
Tangkap Ardhito Pramono Terkait Kasus Ganja, Polisi Masih Lakukan Pengembangan
-
Ditangkap Kasus Narkoba, Ini Kisah Survive Ardhito Pramono Gara-gara Mengamen
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
BRInita dan Desa BRILiaN Dapat Penghargaan, Bukti BRI Berperan Strategis dalam Pembangunan
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Reputasi Mesin Bagus dan Harga Jual Stabil
-
Riau Jadi Penyumbang Utama Produksi Minyak se-Indonesia
-
Jalan Lintas Padang-Bukittinggi Longsor, Jalur Lembah Anai Tak Bisa Dilewati
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan Cocok untuk Milenial, Bodi Stylish Tak Repot Perawatan