SuaraRiau.id - Haji Lulung meninggal dunia di RS Harapan Kita Jakarta pada Selasa (14/12/2021) sekitar pukul 10.51 WIB.
Almarhum Haji Lulung menghembuskan nafas terakhir setelah sebelumnya dalam perawatan karena sakit jantung.
Jenazah pria bernama lengkap Abraham Lunggana itu dimakamkan di Tempat Pemakaian Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat dekat dengan pusara ibunda.
"Ba'da Ashar, selesai shalat langsung jalan. Ada makam abang di sana sama ibunya Pak Haji Lulung," kata anak Haji Lulung, Guruh Tirta Lunggana dikutip dari Antara, Selasa (14/12/2021).
Sebelum dimakamkan, jenazah disalatkan di masjid yang tidak jauh dari rumahnya, yakni Masjid Al Anwar.
Setelah itu, jenazah diberangkatkan bersama rombongan keluarga ke pemakaman. Kondisi rumah mendiang Haji Lulung ramai warga dan awak media.
Beberapa pejabat tampak hadir seperti Wali Kota Jakarta Barat Wahyu Yani Purwoko dan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo.
Diketahui, Haji Lulung meninggal dunia pada pukul 10.51 WIB karena sakit jantung. Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dalam keterangan tertulisnya menjelaskan Haji Lulung wafat pada pukul 10.51 WIB di RS Harapan Kita.
"Mohon maaf atas segala salah dan dosanya selama pergaulannya semasa hidupnya. Mohon Alfatihanya. Semoga Allah SWT berikan yang terbaik, diterima segala amal ibadahnya dan husnul khotimah," tulis Baidowi.
Haji Lulung sempat menjalani perawatan di RS Harapan Kita karena gangguan jantung. Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019 itu wafat di usia 62 tahun. (Antara)
Berita Terkait
-
Karangan Bunga Duka Cita Penuhi Rumah Haji Lulung, Diantaranya dari Jokowi dan Ahok
-
Ikut Menyalatkan Jenazah Haji Lulung, Anies Baswedan: Beliau Orang yang Giat Ibadah
-
Kenang Haji Lulung, Anies: Jakarta Merasa Kehilangan
-
Diiringi Salawat dan Gerimis, Anies dan Warga Antarkan Haji Lulung ke Liang Lahad
-
Kenang Mendiang Haji Lulung, Anies: Sosok Yang Berpengaruh di Ibu Kota
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN