SuaraRiau.id - Pasca meninggalnya pasangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, keluarga kedua mendiang terus menjadi sorotan publik lantaran terlihat berseteru.
Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat pun kerap menjadi bulan-bulanan publik beberapa waktu belakangan ini.
Menanggapi itu, mantan pengacara Vanessa Angel, Milano Lubis angkat bicara untuk soal berbagai rumor tentang Doddy Sudrajat.
"Kasihan, loh, Doddy. Dia, tuh, belum dapat Rp 500 jutanya, fitnahnya sudah kayak apa," kata Milano Lubis kepada awak media, baru-baru ini.
Milano juga menyinggung soal isu Doddy Sudrajat yang dituding bukan ayah kandung Vanessa Angel. Selain itu soal rumahnya di Pemalang disebut terbakar si jago merah.
"Kemarin juga ada berita rumahnya kebakaran, ada fitnah lagi Vanessa bukan anaknya. Kok ya, kejam-kejam banget," ujar Milano Lubis.
Serentetan peristiwa itu membuat Milano Lubis menduga ada dalang di balik semua fitnah yang dilontarkan untuk Doddy Sudrajat. Secara tersirat, Milano juga menyindir keluarga Bibi Adriansyah yang dinilai lebih baik oleh masyarakat.
"Siapa sih yang bikin (fitnah) ini? Kayaknya terstruktur banget. Ini benar, loh. Ada apa sebenarnya? Yang dapat donasi siapa, yang dapat sumbangan siapa. Kok, seolah-olah, Aduh," kata Milano dikutip dari MataMata.com.
"Itu kan ada haknya Gala di situ. Kok, yang diributin si Doddy. Kecuali Doddy ributin harta si Bibi baru deh," sambung dia.
Sejak meminta harta Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dipisah, Doddy Sudrajat dinilai ingin menguasai harta peninggalan mereka. Tak hanya itu, Doddy juga meributkan soal hak perwalian Gala.
Baru-baru ini, Doddy Sudrajat juga diisukan bukan ayah kandung Vanessa Angel. Namun, hal itu dibantahnya tegas dan berani tes DNA demi membuktikan tudingan masyarakat padanya salah besar.
Terbaru, tindakan Doddy Sudrajat juga tuai polemik saat berniat memindahkan makam Vanessa Angel. Ditambah, buku Yasin untuk pengajian 40 hari Vanessa Angel mencantumkan nama Gala Sky yang berbeda dari nama akta lahirnya.
Tak lama setelahnya, beredar video kabar rumah Doddy Sudrajat di Pemalang habis karena kebakaran.
Berita Terkait
-
Fuji Ungkap Alasan Minta Rp 30 Juta, Nikita Mirzani: Masih Kecil Jangan Ngarang Cerita
-
Nama Gala Diubah di Buku Yasin Vanessa Angel, Faisal: Wah Itu Salah Tulis
-
Doddy Sudrajat Ubah Nama Gala, Adik-adik Bibi Adriansyah Kompak Lakukan Ini
-
Fuji Kesal Diundang Nikita Mirzani saat Masih Berduka: Momennya Nggak Tepat!
-
Fuji Ungkap Alasan Pasang Tarif Rp 30 Juta di Acara Nikita Mirzani
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel
-
4 Mobil Toyota Bekas dengan Captain Seat, Kemewahan Menyamai Alphard
-
6 Mobil Bekas Selain Alphard yang Menawarkan Captain Seat Terbaik