SuaraRiau.id - Ayu Ting Ting menanggapi terkait adiknya, Assyifa Nuraini yang disebut bakal melangsungkan pernikahan dengan kekasihnya.
Diketahui, adik Ayu Ting Ting baru saja lulus kuliah dan kini tengah mempersiapkan pernikahan yang rencananya akan digelar tahun depan.
Ayu Ting Ting sebagai kakak akan mendukung pernikahan adiknya tersebut.
"Nggak apa-apa. Malah saya mah maksudnya baguslah jadi nggak pacaran lama-lama," kata Ayu Ting Ting di akun YouTube STARPRO Indonesia yang diunggah pada Selasa (23/11/2021).
Disitat dari MataMata.com, penyanyi asal Depok ini tidak merasa dilangkahi oleh Assyifa Nuraini. Hal ini karena dirinya sudah pernah menikah.
"Nggak dilangkahin, kalau saya belum nikah dilangkahin. Tapi kan saya sudah pernah menikah juga jadi nggak dilangkahin," ungkap Ayu Ting Ting.
Justru, pelantun Sambalado tersebut yang menyarankan agar Assyifa Nuraini buat segera menikah.
"Kalau mau serius sudahlah mau ngapain sih lama-lama. Sudah jalanin saja. Kalau rezeki mah Allah yang ngatur," sambungnya.
Hanya saja ibu satu anak ini meminta kepada Assyifa Nuraini dan kekasihnya untuk menyelesaikan pendidikan terlebih dahulu sebelum mengikat janji suci. Beruntung mereka sudah sama-sama lulus kuliah.
"Iya harus lulus dulu. Itu syaratnya," tegas Ayu Ting Ting.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Masih Menjadi Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik dan Borong Piala, Begini Reaksi Ibu
-
Fantastisnya Biaya Perawatan Wajah Orang Tua Ayu Ting Ting, Ayah Ojak: Udah Bisa Beli Mobil
-
Beda Sikap Nagita Slavina dan Ayu Ting Ting Usai Nyoblos, Ada yang Melengos Hingga Buang Muka
-
Tampil Panas-panasan saat Kampanye, Bau Badan Ayu Ting Ting Jadi Omongan: Aslinya ...
-
Alasan Ayu Ting Ting Belum Benahi Kamar Mendiang Keponakan: Belum Berani!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Nikmati Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon Biaya Provisi 50% Peringati HUT ke-129 BRI
-
Tabrak Ibu-ibu hingga Tewas, Mahasiswi di Pekanbaru Dituntut 8 Tahun Penjara
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran