SuaraRiau.id - Selebritas Five Vi saat ini dikenal sebagai artis hijrah. Laman akun Instagram pribadinya @five_vrachmawati
pun kerap membagikan materi tentang dakwah.
Kekinian, Five Vi membagikan kajian soal menguburkan jenazah dalam pandangan Islam. Ia menyebut bahwa tidak boleh dua jenazah dikuburkan dalam satu liang lahat.
Dalam unggahan Five Vi, hal tersebut tak pernah dilakukan oleh Nabi. Kecuali dalam keadaan tertentu.
“Tidak boleh menguburkan dua mayat atau lebih dalam satu lubang, karena hal tersebut tidak pernah dilakukan oleh Nabi, kecuali dalam keadaan tertentu yang situasi dan kondisi saat itu tidak memungkinkan untuk menguburkan satu mayat satu lubang. Namun jika keadaan mengharuskan hal tersebut, maka diperbolehkan seperti ketika ada kematian dalam jumlah sangat banyak karena perang, wabah atau bencana alam atau faktor lain,” isi unggahannya dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Rabu, (10/11/2021).
Lebih lanjut, Five Vi menambahkan keterangan sebagaimana berikut.
“Lajnah Daa’imah berfatwa :“Hukum asli di dalam syariat Islam setiap mayit di kuburkan dalam lubang yang tersendiri jika memungkinkan, dan tidak dikubur bersama mayit yang lain. Baik mayit kedua ini mati bersamaan maupun mati sesudahnya. Demikian pula hukum aslinya tidak boleh menggali mayit-mayit yang telah dikuburkan lama, kemudian diambil dan diletakkan di dalam satu lubang.” tambahnya lagi.
Five Vi menuturkan bahwa memakamkan dua jenazah atau lebih dalam satu lubang hanya diperkenankan dalam keadaan tertentu.
“Adapun jika hal tersebut tidak memungkinkan karena sempitnya lahan serta tidak didapatkan lahan yang lain. Atau didapati kesulitan yang besar di dalam menguburkan satu mayit satu lubang karena banyaknya mayit dikarenakan wabah atau pembunuhan atau sebab lain, maka diperbolehkan ketika itu menguburkan banyak mayit dalam satu lubang”. Fatawa Lajnah Daa’imah : 7/285,” tulisnya.
Hal ini tak ayal membuat netizen menghubungkan materi dakwah Five Vi dengan pemakaman Vanessa Angel.
“Apa ada hubungannya dengan Almh. Vanessa,” tulis warganet @crispy_cum****
Berita Terkait
-
Ngotot Bawa Foto Vanessa Angel dan Bibi Saat Nikah, Frans Faisal Didatangi Almarhum sebelum Nikah
-
Punya Kenangan Tersendiri, Istri Frans Faisal yang Ingin Foto Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah Dipajang di Pernikahan
-
Dikira Ulah Fuji, Ternyata Frans Faisal yang Ogah Naik Pelaminan Bila Tak Ada Foto Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel
-
Ingat Lagi Mas Kawin Bibi Buat Vanessa Angel, Tak Kalah dari Frans Faisal?
-
Ditonton 2 Juta Kali, Video Gala Sky Pegang Foto Bibi Ardiansyah di Pernikahan Frans Faisal
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Video Pasien 'Ditolak' Berobat di Siak Ternyata Benar Adanya, Puskesmas: Miskomunikasi
-
Akhir Pelarian Nader Taher, Terpidana Korupsi Rp35 M yang Sempat Ganti Identitas
-
Menteri UMKM Apresiasi BRI yang Tetap Konsisten Mendukung Sektor UMKM
-
Viral Emak-emak di Siak Ditolak Berobat gegara Tak Bawa KTP, Ini Penjelasan Puskesmas
-
Kasus Korupsi Flyover Simpang SKA, Pensiunan PNS hingga ASN PUPR Riau Diperiksa