SuaraRiau.id - Cinta tak mengenal suku atau bangsa. Hal ini terjadi pada seorang bule Australia dengan wanita Minang empat anak di Padang, Sumatera Barat.
Keduanya bahkan mantap menikah meski baru saling mengenal selama tiga hari.
Hal itu terungkap di Youtube mereka, saat pasangan itu mendapat pertanyaan dari warganet. Ada beberapa yang penasaran mengapa wanita minang menikahi bule Australia.
“Ada yang nanya. Kok Uda mau sih nikahi Uni? Coba jelaskan kenapa kamu mau menikahi saya?” kata Uni, sang istri, meniru pertanyaan netizen, seperti dikutip terkini.id dari tayangan di kanal YouTube VonCatic Family dilansir dari Terkini.id--jaringan Suara.com, Kamis (29/7/2021).
“Jawabannya adalah karena dia orang tercantik di dunia.” jawab bule yang bernama belakang Von Catic itu.
Meski dibilang cantik, Uni tak percaya dan masih bertanya lagi alasan mengapa sang suami mau menikahinya yang notabene merupakan janda empat anak.
“Kamu enggak jelek. Saya enggak pernah punya rencana menikah dengan wanita di luar negeri.” kata dia.
Von Catic kemudian menambahkan bahwa menikahi Uni karena jatuh cinta pada pandangan ketiga.
Pandangan ketiga yang dimaksud dalam waktu tiga hari sejak pertemuan pertama, keduanya langsung menikah tanpa pacaran. Kebetulan pula, Von Catic berstatus duda tiga anak.
“Kita pertama ketemu hari Rabu lalu menikah di hari Sabtunya. Ya, kan?” kata Uni.
Berita Terkait
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terkini
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau