SuaraRiau.id - Nasib tragis menimpa seorang pekerja di Perumahan Berkah Family Village, Jalan Teropong, Siak Hulu, Kabupaten Kampar.
Pria bernama Muhammad Arif Afandi (28) ditemukan dalam kondisi bersimbah darah di lantai perumahan tersebut pada Kamis (8/4/2021).
Bau tak sedap tercium sejak dua hari terakhir dari rumah Blok C No 6 perumahan tersebut. Aroma tersebut diketahui oleh pemilik rumah, Adhi Prasetyo Utomo, berkali-kali mencoba menghubungi pekerja, namun tak ada balasan.
Menurut saksi mata, Resti, korban (Arif Afandi) terakhir kali terlihat Selasa (6/4/2021), saat berbelanja di warungnya.
Dua hari berselang, hari ini, sekitar pukul 16.00 WIB, Arif Afandi sudah tak bernyawa dan ditemukan tergeletak di dalam rumah.
"Terakhir kali melihat Arif Afandi Selasa lalu. Ia masih belanja di warung saya," ungkap Resti kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Kamis (8/4/2021).
Arif ditemukan sudah tak bernyawa dengan kondisi bersimbah darah dan aroma tak sedap.
"Tidak hanya dia, dua rekannya, Irfan (22) dan Riki (27) ditemukan dalam kondisi kritis. Langsung dibawa ke RS Sansani," tambahnya.
Tim INAFIS Polres Kampar datang ke lokasi kejadian Kamis sore Pukul 15.30 WIB.
"Diduga mereka pesta miras oplosan," pungkasnya.
Arif Afandi (28) ditemukan bersimbah darah di lantai dan sudah tak bernyawa lagi. Sedangkan temannya, Irfan (22) ditemukan di atas kasur dalam kamar dengan mulut berbusa. Terakhir, Riki Pratama (27), ditemukan dalam kondisi kaku dengan kulit punggung mulai terkelupas.
Ketiga pekerja bekerja di rumah Adhi untuk membuat kanopi.
"Ketiga pekerja tengah mengerjakan kanopi rumah. Saat dihubungi pemilik rumah, ketiga pekerja tidak menyahut dan dicek lewat pintu belakang menggunakan tangga oleh pemilik rumah, ditemukan pekerja dalam kondisi tak sadarkan diri," ungkap Kapolsek Siak Hulu, AKP Rusyandi Zuhri Siregar.
AKP Rusyandi mengatakan, saat pemilik rumah melihat kondisi ke dalam rumahnya, ternyata Arif Afandi sudah tergeletak di lantai dengan bersimbah darah serta sudah meninggal dunia.
"M Arif Afandi ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, sedangkan kedua rekannya ditemukan dalam kondisi kritis dan dibawa ke RS Sansasi, Jalan Soekarno-Hatta, Pekanbaru," tambah AKP Rusyandi.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pesta Miras Oplosan Tewaskan 2 Napi, Legislator Demokrat Desak Kalapas Bukittinggi Dicopot!
-
Apotek Dilarang Bebas Jual Alkohol Murni
-
Pesta Miras Oplosan Berakhir Tragis, Empat Warga Bogor Meninggal Dunia
-
Fakta Baru Kasus Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading: Korban Dipaksa Minum Obat Penggugur Kandungan
-
Tertangkap saat Buron! Pria Pembunuh Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading Berakhir Mewek
Tag
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
Pilihan
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
-
Bocor! Jordi Amat Pakai Jersey Persija
-
Sri Mulyani Ungkap Masa Depan Ekspor RI Jika Negosiasi Tarif dengan AS Buntu
Terkini
-
Sepanjang 2024, BRI Telah Salurkan Pembiayaan UMKM Sebesar Rp698,66 Triliun di Indonesia
-
Sanrah Food: Dukungan BRI Membuat Usaha Berkembang dan Mampu Perluas Penjualan
-
7 Rekomendasi Sepatu Lari Produk Lokal: Ringan dan Nyaman, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
7 Parfum Wanita Murah Wangi Tahan Lama, Harga Pelajar Mulai Rp12 Ribuan
-
Heboh Typo Ucapan Hari Bhayangkara ke-79 dari Pemprov Riau, Kok Bisa?