SuaraRiau.id - Tim gabungan Polda Riau dan Bea Cukai Bengkalis meringkus 5 tersangka penyelundup 40 kilogram sabu dan 50 ribu butir pil ekstasi asal Malaysia usai bersembunyi selama tiga di dalam hutan.
Penyelundupan narkoba di Desa Tenggayun dan Sepahat, Kabupaten Bengkalis itu digagalkan petugas berdasarkan informasi masyarakat yang menyebutkan bakal ada pengiriman narkoba dari Sepahat, Malaysia.
Beberapa hari, tim melakukan penyelidikan di wilayah pantai, pelaku mengetahui telah diawasi dan melarikan diri dari tepi pantai.
"Karena lokasi hutan dan rawa, petugas kehilangan keberadaan pelaku yang masuk ke wilayah hutan Tenggayun, selama tiga jam pelaku berada di dalam hutan, kemudian tim mendapati dua orang yang mencurigakan. Dari hasil interogasi diketahui bernama RS dan NZ,” terang Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi dilansir dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (5/3/2021).
Kapolda Riau menambahkan, dua orang pelaku tersebut mengaku memang benar menyimpan narkotika dalam jumlah besar, namun petugas belum menemukan barang bukti.
Anggota Ditresnarkoba kembali mencari tersangka lainnya dan menemukan tiga tersangka SAI, ED dan HR.
"Tersangka HR sudah tiga kali menerima barang dari Malaysia. HR diupah Rp4 Juta sekali kerja oleh oleh pelaku yang berada di Malaysia," ucapnya.
Sementara itu, RS, NC, SAI dan ED tidak diupah, namun dijanjikan akan mendapatkan sabu untuk digunakan bersama-sama.
"Dari pengungkapan ini, kita berhasil menangkap lima pelaku dan barang bukti 40 kilogram sabu dan 50 ribu butir pil ekstasi dalam 10 bungkus,” jelas Agung.
Berita Terkait
-
Bawa Ransel Isi Sabu 14 Kg dan 6.800 Butir Ekstasi, DK Balik Lagi ke Bui
-
Rekam Jejak Riza Nasrul Falah, Ketua Bawaslu Bandung Barat Ngaku Khilaf Diciduk Pesta Sabu: Awalnya Mau Beli Galon!
-
Penampakan 188 Kilogram Sabu Ditemukan di Tengah Kebun Sawit Aceh
-
Ditangkap di Hotel, Kapolres Ngada AKBP Fajar Positif Sabu
-
Drama Penangkapan 2 Pengedar Narkoba di Jakut, Berawal dari Transaksi Kecil Berakhir 1,7 Kg Sabu
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
-
Klasemen Terbaru: Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos Piala Dunia U-17
Terkini
-
Pungut Retribusi Sampah secara Tunai di Pekanbaru Bisa Dilaporkan
-
Syamsuar Pesan Jangan Ada 'Dua Matahari' ke Gubri Wahid, Ini Maknanya dalam Kepemimpinan
-
Rumah Didatangi Gubri Wahid, Syamsuar Ngomongin 'Dua Matahari'
-
Harga Sayuran di Pekanbaru Naik 3 Kali Lipat, Cabai Tembus Rp120.000 usai Lebaran
-
Gubri Wahid Siap Lantik Afni dan Syamsurizal Jadi Bupati-Wakil Bupati Siak