SuaraRiau.id - Mayoritas penduduk di Provinsi Riau kini didominasi oleh generasi Z dan milenial, demikian disampaikan Badan Pusat Statistik (BPS) dalam hasil Sensus Penduduk 2020.
Kepala BPS Riau, Misfaruddin mengungkapkan bahwa hal ini dinilai sebagai peluang untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi di masa datang.
"Proporsi generasi Z sebesar 30,79 persen atau sebanyak 1,94 juta jiwa, dan generasi milenial sebesar 27,24 persen atau 1,72 juta jiwa dari total populasi Provinsi Riau," kata Misfaruddin dikutip dari Antara, Jumat (22/1/2021).
Ia menyampaikan, penduduk Riau hingga perhitungan sensus penduduk pada September 2020 terdata sebanyak 6,39 juta jiwa.
Hasil SP2020 dibandingkan dengan SP2010 memperlihatkan penambahan jumlah penduduk sebanyak 855.720 ribu jiwa, atau rata-rata sebanyak 85.570 ribu jiwa setiap tahun.
Dari jumlah tersebut, komposisi penduduk menurut generasi menunjukan bahwa proporsi mayoritas penduduk adalah generasi Z dan milenial.
"Sebagian besar dari kedua generasi ini termasuk dalam usia produktif yang dapat menjadi peluang untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi," tuturnya.
Dari sisi demografi, lanjutnya, seluruh Generasi X dan Generasi Milenial merupakan penduduk yang berada pada kelompok usia produktif pada tahun 2020. Sedangkan generasi Z terdiri dari penduduk usia belum produktif dan produktif.
Menurut dia, sekitar tujuh tahun lagi seluruh generasi Z akan berada pada kelompok penduduk usia produktif.
"Hal ini merupakan peluang dan tantangan bagi Provinsi Riau, baik di masa sekarang maupun masa depan, karena generasi inilah yang berpotensi menjadi aktor dalam pembangunan yang akan menentukan masa depan Provinsi Riau," terang dia. (Antara)
Berita Terkait
-
6 Fakta Petani Milenial Dapat Gaji Rp10 Juta
-
Adu Pendidikan Melody vs Raffi Ahmad, Siapa Lebih Cocok Jadi Ikon Petani Milenial?
-
Gaji Petani Milenial Kementan Bikin Ngiler! Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
Lowongan Kerja Petani Milenial 2024 Dibuka! Gaji hingga Rp 10 Juta Per Bulan
-
Apakah Petani Milenial Digaji? Nominal Menggiurkan Bisa Tembus Double Digit!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama