SuaraRiau.id - Selebritas Rizky Febian membeberkan perihal pekerjaan sang ayah, Sutisna atau yang dikenal Sule. Rizky blak-blakan saat ditanya Maia Estianty.
Dalam kanal YouTube Maia, Rizky Febian sempat malu ketika tahu profesi Sule adalah komedian.
"Waktu kecil, ayah kan sudah jadi pelawak? Ada nggak sih pernah lo malu punya bapak pelawak karena setiap hari kelihatannya bodoh saja?" tanya Maia Estianty.
Pelantun lagu 'Cuek' ini sempat minder dengan pekerjaan ayahnya tersebut.
"Waktu kecil pasti mungkin ada (rasa malu) karena waktu kecil itu pernah merasa kenapa bapak gue diketawain banyak orang. Kadang mikir malu gitu, dulu waktu kecil waktu SD," kata pemilik sapaan Iki.
Bahkan, Rizky Febian menilai cara kerja sang ayah terlalu keras demi menghidupi keluarganya.
"Malu gitu, kenapa bapak gue sampe segininya amat," ujar Rizky Febian.
Untungnya seiring berjalannya waktu, Rizky Febian paham betul kerja keras yang dilakukan ayahnya patut dicontoh. Baginya, Sule adalah sosok yang inspiratif.
"Bahkan sampai detik ini aku merasa orang yang menginspirasi aku selama hidup aku ya ayah. Karena ayah salah satunya orang di keluarga aku yang terjun ke dunia entertainment sebelum aku," jelasnya.
"Aku melihat kegigihan ayah, disiplin dan proses untuk menjadi seperti sekarang nggak semudah yang saya pikirkan," sambungnya.
Terlepas dari, Rizky Febian kini mengatakan kalau lebih menghargai pekerjaan sang ayah yang menjadi komedian.
"Saat beranjak dewasa, itu aku berpikir kalau saya harus menghargai pekerjaan karena di luar sana belum tentu ada yang sanggup mengerjakan pekerjaan seperti ayah," tutur Rizky Febian.
"Spontan harus buat komedi di depan banyak orang harus selalu menghibur," jelas Rizky.
Berita Terkait
-
Wajar Mau Dibayar Pakai Sayur, Bekingan PAUD Yuni Shara Ternyata Gak Kaleng-kaleng
-
Irwan Mussry Blusukan ke Pasar Jepang Bareng Maia Estianty Disorot: Anak-anak Bunda Kalah Lucu
-
Blusukan ke Pasar Jepang Bareng Maia Estianty, Tingkah Kocak Irwan Mussry Bikin Geleng-Geleng Kepala
-
Berkaca dari Mahalini-Rizky Febian, Bagaimana Prosedur Nikah Ulang?
-
Siapa Wedding Organizer Mahalini dan Rizky Febian? Dituding Biang Kerok Pernikahan Anak Sule Tidak Sah
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR