SuaraRiau.id - Seorang perempuan nekat menjadi pengemudi ojek online alias ojol demi menggantikan pacarnya yang tengah sakit akibat kecelakaan. Ia melakukannya secara diam-diam.
Kendati berhasil, namun aksi menyentuh gadis ini awalnya tak mendapatkan respon baik dari kekasihnya. Ia kena marah. Tapi, hal tersebut tak berlangsung lama.
Video curhatan gadis asal Malaysia ini saat menggantikan pacarnya sebagai pengemudi ojol pun viral di media sosial.
Menyadur World of Buzz, pacar Hsiang Yee adalah pengemudi untuk Foodpanda. Namun, sang pacar mengalami kecelakaan yang cukup parah.
Baca Juga: Ngenes! Viral Video Badut Teletubbies Dikucilkan Teman Sendiri
Pacar Hsiang Yee yang bernama Michael rupanya jatuh dari sepeda saat tengah mengantarkan makanan di pagi hari. Namun, ia masih harus bekerja di malam hari.
Ingin pacarnya tetap beristirahat, Hsiang Yee pun memutuskan untuk mengambil alih tanggung jawab Michael. Perempuan ini diam-diam menyelinap keluar saat pacarnya tengah tidur.
"Aku akan menyelinap dan melakukan shift ini untuknya. Aku baru saja mematikan alarmnya, dan begitu aku mendengarnya mendengkur, misi dimulai," tulis Hsiang Yee.
Awalnya, Hsiang tampak sudah berganti dengan seragam Foodpanda hingga membawa wadah untuk pesan-antar. Perempuan tersebut juga sudah memakai helm dan masker.
"Aku berhasil menyelinap dengan sepedanya, sekarang aku hanya perlu pergi ke titik pesan antar dan mulai bekerja. Aku akan bertanya kepada yang lain bagaimana sistem ini bekerja," tambahnya.
Baca Juga: Joget Sambil Sunggi Rak Piring, Aksi Pria Ini Bikin Publik Sakit Perut
Meski begitu, pengemudi Foodpanda sebenarnya tidak boleh memberikan ID mereka kepada orang lain. Namun, Hsiang Yee tidak tahu hal tersebut.
Untunglah, sang pacar terbangun sebelum Hsiang Yee bisa menggantikan tugasnya. Meski misinya digagalkan, aksi perempuan ini tetap menuai pujian warganet.
"Jika ini bukan cinta sejati, aku tidak tahu apa itu," tulis salah satu komentar.
"Tolong hati-hati. Sebagai pengemudi, kantor pusat tidak mengizinkan orang lain memakai ID mereka. Mereka bisa dipecat. Ini hanya pengingat, tetap hati-hati!" tambah yang lain.
"Apakah dia marah? Karena ini bisa berbahaya untukmu dan dia pasti tidak mau kau mengalami apa yang dia rasakan saat bekerja."
"Paling tidak kau berusaha membantu, itu yang penting."
Sejak ramai dikomentari, Hsiang Yee mengonfirmasi bahwa dirinya benar-benar tidak tahu soal aturan di Foodpanda. Selain itu, si pacar sempat marah.
"Aku harap kau bisa melihat wajahnya sekarang, dia menunjuk komentarmu dan mengangguk. Dia marah tapi tidak lama," balas perempuan ini pada salah satu komentar.
Sejak dibagikan, video itu sendiri viral dan sudah ditonton lebih dari 262 ribu kali. Aksi romantis Hsiang Yee juga disukai 39,2 ribu pengguna TikTok.
Berita Terkait
-
5 Gaya Liburan Medina Dina dan Gading Marten, Bakal Nikah Beda Agama?
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
4 Pacar dan Istri Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Intip Juga Cewek Nathan Tjoe-A-On
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama