SuaraRiau.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kagum melihat hasil renovasi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. Jokowi mengaku bersyukur renovasi Masjid Istiqlal telah rampung dan bisa diresmikan Kamis (7/1/2021) petang.
Kepala Negara menyebut renovasi Masjid Istiqlal baru dilakukan pertama kali sejak 42 tahun lalu dibangun. Adapun renovasi tersebut menelan biaya Rp 511 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)
"Alhamdulillah renovasi masjid Istiqlal ini merupakan renovasi yang pertama sejak 42 tahun yang lalu," ujar Jokowi dalam sambutannya.
Kepala Negara kagum melihat perubahan Masjid Istiqlal yang berubah total.
Baca Juga: Bawa Nama Jokowi, Denny Siregar Sentil Fadli Zon Like Video Bokep
Ia pun memuji keindahan renovasi Masjid yang terbesar di Asia Tenggara ini.
"Saya melihat Masjid Istiqlal telah berubah total dan tampak seperti baru lagi, lanskapnya ditata ulang menjadi indah dan semakin kelihatan tertata rapi lantainya juga," katanya.
"Saya lihat sudah 3 kali lebih berkilau tata cahayanya juga diganti sangat modern dan indah dan sungai yang membelah Istiqlal juga semakin bersih dan rapi," Jokowi menambahkan.
Mantan Gubernur Jakarta itu juga mengapresiasi renovasi Masjid Istiqlal yang tidak hanya memaksimalkan fungsi masjid sebagai tempat ibadah, namun tetap mempertahkan cagar budaya Masjid Istiqlal yang telah dibangun pada tahun 1953.
"Dalam proses renovasi ini tidak hanya memaksimalkan fungsi masjid sebagai tempat ibadah, tetapi juga memperhatikan aspek arsitektur, aspek seni, aspek estetika dan yang tidak kalah penting tetap mempertahankan kaidah-kaidah cagar budaya bangunan masjid yang sangat penting," tutur dia.
Baca Juga: Lewati Pandemi, Jokowi: Saya Meyakini Kita Bisa
Jokowi pun kemudian meresmikan Masjid Istiqlal yang ditandai dengan pemukulan bedug dan penandatangan prasasti.
Dalam peresmian hadir pula Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya resmikan renovasi Masjid Istiqlal hari ini," ujar Jokowi saat membuka peresmian di Masjid Istiqal, Jakarta.
Berita Terkait
-
Ketika Isu Ijazah Palsu Jokowi Makin Menggema
-
Mahfud MD: UGM Bukan yang Memalsukan Ijazah Jokowi, Tak Perlu Terlibat
-
Antara Dukungan Rakyat dan Tudingan Ijazah Palsu, Citra Jokowi di Ujung Tanduk?
-
Pengakuan Jokowi Tidak Lagi Gunakan Kacamata Seperti Foto di Ijazah UGM: Sudah Pecah
-
Geger! Massa Geruduk Rumah Jokowi di Solo, Tuntut Kejelasan soal Ijazah
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sepak Terjang Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot Imbas Viral Tahanan Dugem
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Harga Sawit Riau Nyungsep, Imbas Penjualan CPO Melemah
-
Kejutan Ratusan Ribu, Ambil Segera DANA Kaget Gratis buat Beli Token Listrik