SuaraRiau.id - Kisah asmara terbilang langka terjadi di negeri ini. Seorang guru dilamar muridnya sendiri usai murid tersebut lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA) tempat ia mengajar.
Melalui akun TikTok pribadinya, wanita yang merupakan guru ini mengisahkan pengalaman unik hubungan asmara bersama muridnya.
Dalam sebuah video yang diunggah, Yanti menjelaskan bahwa pria yang kini menjadi suaminya adalah murid di sekolah tempat dia mengajar.
“Muridku Suamiku, semoga bisa menjadi pasangan yang SAMAWA (Sakinah Mawaddah Wa Rahmah),” tulis Yanti dalam caption video yang diunggah dilansir dari Hops.id--jaringan Suara.com, Senin (28/12/2020).
Kemudian dalam video tersebut, Yanti menjelaskan melalui penggalan kalimat bahwa di saat usianya menginjak 28 tahun, dia sering ditanya oleh orang-orang soal hubungan asmaranya yang tak kunjung menikah.
“My Story, 28 tahun ditanya terus kapan nikah,” ujar Yanti.
Pada bagian selanjutnya, Yanti memperlihatkan sosok pria yang menjawab dari pertanyaan tentang pernikahan tersebut.
Ternyata dia adalah muridnya sewaktu ia mengajar di SMA. Setelah lulus sekolah, si pria langsung mencari kerja dan melamar Yanti.
“Lulus, cari kerja tahun depan aku lamar ibu ya,” jelas Yanti, menirukan ucapan suaminya kala itu.
Awalnya, Yanti tak percaya dan mempertanyakan keseriusan dari pria yang ingin meminangnya itu.
Namun tanpa diduga-duga ternyata mantan muridnya di SMA bernama Abdul Kodir ini benar-benar ingin meminangnya seperti yang diutarakan beberapa waktu lalu, ketika dia masih menjadi murid.
“Beneran dong. Gak nyangka sih. Soldout akhirnya,” ungkapnya.
Walhasil kisah asmara guru dan murid yang diunggah Yanti itu langsung viral dan telah ditonton sebanyak 2,2 juta kali oleh warganet TikTok.
Selain itu, telah disukai pula sebanyak 165,3 ribu kali dan mendapat berbagai tanggapan di kolom komentar.
“Setelah melihat ini aku langsung berpikir positif, kali aja jodohku masih TK,” balas akun H.Mamang SeokjinKhan.
Berita Terkait
-
Kisah Cinta DJ Patricia Schuldtz dan Darma Mangkuluhur Anak Tommy Soeharto
-
Rekam Jejak Percintaan Awkarin, Kini Ditaksir Pria Dubai
-
Kisah Cinta Shandy Aulia, Pernah Gagal Menikah dengan Putra Politikus
-
Bukan Cuma Romeo dan Juliet: 8 Kisah Cinta Paling Tragis dalam Sejarah yang Bikin Nyesek
-
Menuju Pelaminan: Perjalanan 1.859 Km Menyatukan Jawa & Minang di Layar Lebar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula