SuaraRiau.id - Azlaini Agus meminta pencabutan izin bagi tempat terhadap tempat yang berpotensi menimbulkan maksiat.
Anggota Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Melayu Riau (FKPMR) itu mendesak pemerintah daerah (Pemda) baik kabupaten/kota agar menutup hiburan malam karena berpotensi tempat transaksi narkoba.
"Mendesak Pemerintah Kabupaten/Kota untuk menutup dan mencabut izin tempat-tempat hiburan dan tempat-tempat praktek maksiat dan transaksi narkoba," terang Azlaini dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Senin (7/12/2020).
Azlaini menyebut pada bulan Desember 2019 yang lalu FKPMR bersama MUI Provinsi Riau dan sejumlah ormas Islam sudah mengeluarkan Pernyataan Bersama menolak pemberian izin tempat hiburan malam.
Hal ini kemudian sudah ditindaklanjuti kepolisian dengan melakukan razia dan penertiban beberapa tempat hiburan malam di Kota Pekanbaru.
"Pihak kepolisian sudah merespons pernyataan tokoh-tokoh Masyarakat dan alim Ulama tersebut dan sudah melakukan razia," sebutnya.
Ia berharap langkah ini seharusnya ditindaklanjuti dengan mencabut izin tersebut sehingga tidak perlu lagi dilakukan penertiban berulang.
"Seharusnya bupati atau walikota juga merespons dengan menutup dan mencabut izin tempat tersebut," ujar Azlaini.
Sebelumnya diberitakan, Azlaini kecewa terhadap pemerintah kota Pekanbaru yang kembali memberi izin kepada Club Pub and KTV Star City. Azlaini menyebut pemberian izin kembali ini sebagai bentuk rendahnya moralitas.
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Ikan Selais dan Kuah Batu: Kisah Persahabatan Manusia dan Ikan
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Remaja Perempuan Meninggal karena OD Miras di Tempat Hiburan Malam Kawasan Taman Sari
-
Nelayan Teluk Bakau Tolak Ekspor Pasir Laut Pemerintah, Begini Respons Wakil Bupati Bintan
-
Kapten Burnley Joshua Brownhill Punya Darah Melayu, Punya Peluang Dinaturalisasi Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama