SuaraRiau.id - Baru-baru ini, geger video yang memperlihatkan sosok pria berwajah memar, dan ketakutan, lantaran diduga sedang diancam oleh seseorang yang berada tepat di sampingnya.
Video itu, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook Gunawan Pendhoza ke dalam grup Info Kriminal dan Lalu Lintas Indonesia, Rabu (4/11/2020).
Di video, terlihat seorang pria dengan memar di sekujur wajahnya. Publik menduga, pria tersebut baru saja dipukuli oleh orang-orang di sekitarnya.
Pasalnya, di video tampak pula pria berkaus hijau berlagak hendak memukulnya. Hanya saja, dalam video berdurasi 18 detik tersebut pria itu hanya mengancamnya saja, dengan menempelkan kepalan tangan ke pelipis mata.
Hal itu membuat pria berwajah lebam tampak sangat ketakutan.
Suara pria tersebut memang tidak dibunyikan. Namun, dari pelafalan mulutnya dapat terbaca bahwa pria itu minta diampuni atas perbuatannya.
"Ampun, saya mohon ampun," ucap lafal mulutnya.
Menurut informasi yang disampaikan Gunawan, pria itu kedapatan mencuri nasi untuk makan.
"Katanya dia mencuri nasi untuk makan dan ketahuan," tulisnya.
Kendati begitu, sejauh ini belum diketahui secara pasti dimana, kapan, dan apa penyebab kejadian itu bisa terjadi.
Video yang dibagikan Gunawan dibanjiri berbagai macam komentar. Sejumlah warganet mengaku tidak tega melihat pria itu dan mengecam tindakan para pemukulnya.
"Yang dilakuin bapak itu memang salah. Tapi gak segitunya juga anda memperlakukan si bapak. dan kalian juga gak bakalan miskin dengan memberi bapak itu sesuap nasi," ujar Rian.
"Kalau hanya mencuri nasi buat beliau makan kenapa harus diviralkan dan dipukuli. Kenapa tidak dikasih saja bapak itu makan," balas Rhie.
"Apapun alasannya, mencuri itu salah. Tapi lebih salah dan bodoh bila menghakimi pencuri nasi," timpal Pak Eko.
Meskipun demikian, warganet lainnya tampak masih menunggu klarifikasi lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Tak Bisa Beli Roti Gegara Cuma Punya Uang Tunai: Kenapa Toko Lebih Suka Cashless?
-
Video Viral Badan Pesawat di Jalan Soetta, Polisi Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Viral Video Main Golf di Tengah Bencana Sumatra, Kepala BGN Dadan Hindayana Buka Suara
-
5 Cara Download Video FB yang Diprivasi Lewat HP, Praktis Tanpa Aplikasi
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Janji Plt Gubri SF Hariyanto: Jalan Siak-Pekanbaru Mulus Sebelum Idul Fitri
-
3 Sepatu Lari Eiger untuk Wanita yang Nyaman Jelajahi Berbagai Medan
-
Momen Eks Gubri Syamsuar Sentil Bupati Siak Afni: Kurangi Bekicau, Bu!
-
4 Mobil Kecil Bekas Suzuki Mulai 50 Jutaan: Hemat Bahan Bakar, Fitur Lengkap
-
4 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan, Muat hingga 7 Penumpang dan Nyaman