Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Rabu, 16 September 2020 | 07:32 WIB
Presiden Jokowi bersama sejumlah Menteri meninjau proyek pembangunan jalan tol Pekanbaru - Dumai di Riau. [Dok Kementerian PUPR]

SuaraRiau.id - Beredarnya undangan jadwal peresmian tol Pekanbaru-Dumai dengan waktu, tanggal dan tempat peresmian. Namun tidak diketahui dari mana berasal.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Perusahaan (Sekper) PT Hutama Karya (HK) Muhammad Fauzan belum bisa memastikan kapan peresmian jalan tol Pekanbaru-Dumai, Riau.

Karena menurut Sekper HK, peresmian baru bisa dipastikan setelah adanya rapat bersama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di Jakarta.

"Biasanya pasti ada rapat, ini kita aja belum ada diundang rapat. Jadi kita tidak tahu dari mana asalnya," kata Sekper HK, Selasa (15/9/2020).

Hanya saja, Fauzan tak memungkiri jika peresmian bakal dilakukan dalam waktu tidak lama lagi.

Karena dari infrastruktur jalan tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131 kilometer, yang membentang dari Pekanbaru hingga Dumai sudah tidak ada masalah lagi.

Tapi, dengan catatan setelah adanya undangan rapat bersama kementerian.

"Rapatnya, kami masih menunggu undangan. Bisa sana besok atau kapan gitu. Jadi sebelum ada undangan dari Kementerian PUPR, berarti belum," ungkap Fauzan.

Untuk peresmian, berkaca dari pengalaman, meski di tengah pandemi Covid-19 tetap dilakukan oleh Presiden Joko Widodo. Hanya saja, menurut Fauzan, protokol kesehatan akan dilakukan ketat.

Dengan demikian semua undangan baik pejabat, masyarakat maupun awak media yang hadir akan dibatasi.

"Kalau pengalaman tol Aceh, walaupun kondisi pandemi Covid-19 tetap Pak Presiden. Tapi, tentu terbatas yang hadir, protokol kesehatan juga diperketat," papar Fauzan.

Load More