SuaraRiau.id - Ayu Ting Ting kini digosipkan sudah memiliki pacar. Laki-laki yang belum diketahui identitasnya itu kabarnya seorang bule.
Umi Kalsum, ibu Ayu Ting Ting, angkat bicara soal pacar baru sang anak. Ia tak menampik atau membenarkan isu itu dan hanya meminta doa.
"Astagfirullah haha. Ya Allah ya rob, doain aja deh yang terbaik. Siapapun dia doain aja," kata Umi Kalsum ditemui di kawasan Jakarta Timur, Minggu (13/9/2020) kemarin.
Umi Kalsum mengatakan, saat ini dirinya belum bisa berkomentar soal pacar baru pelantun lagu Sambalado itu. Ia hanya berharap sang anak menemukan calon suami idamannya.
"Mudah-mudahan apa yang Ayu harapin akan ketemu. Ibu belum bisa ngomong apa-apaan, belum ini kan, nanti kita lihat aja," ungkapnya.
Tak ingin terlalu dalam mencampuri urusan sang anak, Umi Kalsum menyerahkan pilihan dan keputusan kepada Ayu Ting Ting.
"Nggak haha, banyak yang deket. Tapi kembali lagi ke diri Ayu kan atau ke laki-lakinya, kita nggak tau kan. Apalagi Ayu kan single parents gitu kan. Bisa diterima atau nggaknya kan kita nggak tahu," ujarnya terkekeh.
Kendati begitu, hingga kini Umi Kalsum memastikan Ayu Ting Ting belum memiliki pacar.
"Intinya belum bisa bicara apa-apa. Kalau pun ada intinya masih berteman," bebernya.
Seperti diketahui, Ayu Ting Ting menikah di usianya yang terbilang cukup muda, yakni 21 tahun. Dia menikah dengan seorang pengusaha bernama Henry Baskoro Hendarso atau Enji.
Keduanya menikah pada Juli 2013 silam dan dikaruniai seorang anak bernama Bilqis Khumairah Razak. Namun, pernikahan tersebut tidak berlangsung lama.
Di awal tahun 2014, Ayu Ting Ting menggugat cerai sang suami ke Pengadilan Agama Depok. Keduanya pun resmi bercerai di bulan April 2014.
Hubungan Ayu Ting Ting dengan Enji sempat menarik perhatian publik. Selain karena umur pernikahannya yang singkat, Ayu Ting Ting juga sempat menyembunyikan kabar kehamilannya.
Ayu Ting Ting bahkan dikabarkan tidak memberi tahu Enji bahwa dirinya telah melahirkan. Terkait masalah ini, keduanya bahkan sempat berseteru dan saling memberikan tudingan.
Selepas perceraiannya, Ayu Ting Ting beberapa kali dikabarkan dekat dengan sejumlah pria, seperti Ivan Gunawan, Shaheer Sheikh, Husein Alatas, dan Didi Riyadi.
Berita Terkait
-
Ipar Dituding Numpang Hidup, Ayu Ting Ting Langsung Pasang Badan
-
Ayu Ting Ting Pasang Badan Bela Ipar Soal Tudingan Numpang Hidup
-
Suami Adik Ayu Ting Ting Kerja Apa? Syifa Dihujat Dianggap Numpang Hidup Mewah ke Sang Artis
-
Hamil Lagi dan Dituding Numpang Ayu Ting Ting, Adik Murka: Suami Gue Bukan Pengangguran
-
Raisa dan Ayu Ting Ting Duet Satu Panggung, Warganet: Duo Single Mom Hebat!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula